Contoh soal dan kunci jawaban Prakarya dan Kewirausahaan Kelas 10 Semester 1 Kurikulum2013.
Contoh
soal untuk siswa SMA/SMK/MAK/Sederajat yaitu tentang Kerajinan dengan
inspirasi budaya non benda. soal essay/uraian Prakarya kelas 10 dengan
kunci jawaban serta pembahasan.
36. Sebutkan karya seni yang menggunakan teknik sungging!
Jawaban: wayang kulit dan pembuatan keris
37. Jelaskan metode yang digunakan untuk mempermudah pengerokan rambut pada kulit kerbau!
Jawaban: metode yang digunakan untuk mempermudah pengerokan rambut pada
kulit, seperti merendam kulit dengan air mendidih, dan dengan
menggunakan air kapur sebelum dibentangkan.
38. Bagaimana cara mengembangkan usaha wayang kulit dari segi produk?
Jawaban: untuk mengembangkan usaha ini, pengusaha wayang kulit tidak
hanya membuat wayang kulit untuk pementasan saja yang berukuran besar,
sedang, atau kecil. Namun juga membuat lukisan wayang berbahan kulit
yang bernilai estetika tinggi sebagai dekoratif.
39. Sebutkan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam evaluasi hasil usaha!
Jawaban:
a. posisi keseluruhan usaha
b. apakah ada kemajuan atau kemunduran usaha
c. lakukan langkah perbaikan atau pengembangan
d. pikiran target usaha yang baik adalah evaluasi yang memberikan
dampak positif pada perkembangan suatu program-program kinerja usahanya.
40. Bagaimana evaluasi usaha yang baik?
Jawaban: evaluasi usaha yang baik adalah evaluasi yang memberikan
dampak positif pada perkembangan suatu program-program kinerja usahanya.
41. Jelaskan fungsi pakai kerajinan tangan!
Jawaban: fungsi pakai adalah kerajinan yang hanya mengutamakan kegunaan
dari benda kerajinan tersebut dan memiliki keindahan sebagai tambahan
agar menjadi menarik.
42. Perpaduan antara seni tatah dan sungging disebut….
Jawaban: seni tatah sungging
43. Permainan wayang kulit diiringi oleh musik….
Jawaban: gamelan
44. Pembuatan batik cap baru dikenal pada….
Jawaban: perang dunia pertama
45. Selain kulit kerbau, bahan baku pembuatan wayang kulit yaitu dari kulit….
Jawaban: sapi
46. Mengapa kulit kerbau yang penyakitan lebih baik mutunya?
Jawaban: kulit kerbau yang punya penyakit kurap lebih baik mutunya karena memiliki kadar lemak yang rendah.
47. Langkah pembuatan wayang setelah kulit dihaluskan dan digambar polanya, yaitu….
Jawaban: penatahan
48. Tanduk kerbau dalam pembuatan wayang kulit digunakan untuk membuat….
Jawaban: gapit
49. Torehan pisau pada proses pengerokan kulit kerbau dalam pembuatan wayang kulit hanya dilakukan satu arah yaitu dari….
Jawaban: atas ke bawah
50. Putihan wayang diwarnai dengan menggunakan sintetis, yaitu….
Jawaban: cat Sandy Colour
51. Dimanakah seni wayang kulit berkembang?
Jawaban: wayang kulit sangat berkembang di Jawa dan di sebelah timur semenanjung Malaysia seperti di Kelantan dan Trengganu.
52. Bagaimana cara membuat motif batik?
Jawaban: motif batik dibentuk/ditulis dengan cairan lilin dengan
menggunakan alat yang dinamakan canting untuk motif halus, atau kuas
untuk motif berukuran besar.
53. Sebutkan tiga bagian keris!
Jawaban: keris terbagi menjadi tiga bagian yaitu mata, hulu, dan sarung.
54. Apakah yang dimaksud patung?
Jawaban: patung adalah benda tiga dimensi karya manusia yang diakui secara khusus sebagai suatu karya seni.
55. Mengapa kulit sapi dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan wayang namun tidak sebaik kulit kerbau?
Jawaban: kulit sapi dapat digunakan sebagai bahan baku namun tidak sebaik kulit kerbau, karena kulit sapi lebih lentur.
56. Proses membersihkan sisa-sisa daging dan bulu yang menempel pada
kulit kerbau pada proses produksi wayang kulit termasuk dalam tahap….
Jawaban: pengolahan
57. Sebutkan dua jenis kulit yang digunakan untuk membuat wayang kulit!
Jawaban: kulit yang digunakan untuk membuat wayang kulit terdiri dari beberapa macam, yaitu kulit mentah dan kulit split.
58. Mengapa pengerokan kulit pada proses produksi pembuatan wayang kulit hanya sedikit saja?
Jawaban: karena apabila dilakukan pergerakan kulit yang terlalu banyak akan menjadi mudah patah bila dilipat.
59. Apakah yang harus dilakukan agar permukaan kulit terlihat rata?
Jawaban: kulit dilapisi dengan warna dasar untuk menutup pori-pori kulit agar permukaannya rata.
60. Apakah langkah pertama dalam pembuatan wayang kulit?
Jawaban: proses dimulai dengan pembersihan dan pengeringan kulit kerbau.
61. Apakah kelebihan penggunaan truk dalam pengiriman jarak jauh?
Jawaban:
Fleksibilitas pengiriman door-to-door dan waktu pengiriman yang lebih pendek.
62. Jelaskan arti penting transportasi bagi kelangsungan logistik!
Jawaban:
Pentingnya transportasi bagi eklangsungan logistik, dengan tersedianya
transportasi akan memungkinkan tersedianya barang-barang bagi masyarakat
yang didatangkan dari daerah lain dengan biaya yang lebih murah.
63. Bagaimanakah fungsi transportasi dalam pergerakan produk?
Jawaban:
Fungsi transportasi dalam pergerakan produk, transportasi memainkan
peran melakukan pergerakan barang-barang baikbarang-barang dalam bentuk
bahan baku, komponen, barang dalam proses, maupun barang-barang jadi.
64. Sebutkan pihak-pihak yang berperan dalam transportasi logistik!
Jawaban:
Pengirim (shipper), seringkali disebut sebagai consignor, penerima
(receiver), dikenal sebagai consignee, perusahaan penyedia jasa
transportasi (carrier dan agent); pemerintah (government), teknologi
informasi dan komunikasi (ICT); dan masyarakat (public).
65. Sebutkan dua segmen bisnis transportasi truk!
Jawaban:
Bisnis transportasi truk terdiri dari duasegmen utama, yaitu TL (truckload) dan LTL (less-than-truckload).
66. Sebutkan faktor produksi yang berhubungan dengan proses logistik!
Jawaban:
Proses logistik pada dasarnya diarahkan untuk mengoptimalkan faktor
produksi, yaitu untuk melakukan optimasi terhadap biaya, waktu dan
kualitas.
67. Apakah prasarana yang paling penting untuk mendorong pergerakan angkutan multimoda?
Jawaban:
Prasarana yang paling penting untuk mendorong pergerakan angkutan
multimoda merupakan fasilitas bongkar muat yang disesuaikan dengan
besarnya muatan yang diangkut.
68. Apakah peran perantara pemasaran berdasarkan pandangan sistem ekonomi?
Jawaban:
Dari pandangan sistem ekonomi, peran perantara pemasaran adalah
mengubah pengelompokan produk yang dibuat oleh produsen menjadi
pengelompokkan yang diinginkan konsumen.
69. Mengapa pemasaran sistem delivery lebih banyak menggunakan box motor?
Jawaban:
Karena dinilai lebih efisien dan ekonomis baik dari segi waktu maupun personal.
70. Jelaskan fungsi utama logistik!
Jawaban:
Fungsi utama logistik, yaitu pemrosesan pesanan, pergudangan, manajemen sediaan, dan transportasi.
71. Sekumpulan aktivitas fungsional (transportasi, pengendalian
inventori, dan lain sebagainya) yang dilakukan sebuah perusahaan dalam
proses mengubah bahan baku menjadi produk jadi disebut ….
Jawaban: Logistik
72. Angkutan multimoda diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor …. Tahun ….
Jawaban: 8 Tahun 2011
73. Selain fungsi transportasi dalam pergerakan produk, aspek lain yang jarang dilihat dari fumgsi transportasi adalah ….
Jawaban: penyimpanan produk
74. Pihak terakhir dalam sistem transportasi adalah ….
Jawaban: publik
75. Perkembangan suatu daerah atau masyarakat/wilayah tergantung dari perkembangan ….
Jawaban: transportasi
76. Perkembangan perdagangan antarnegara dengan menggunakan jalur maritime telah mendorong pertumbuhan ….
Jawaban: kontainerisasi
77. Pihak-pihak yang memerlukan pergerakan produk antara dua lokasi dalam rantai pasok adalah ….
Jawaban: pengiriman dan penerima
78. Aktivitas transportasi juga akan mengonsumsi sumber daya ….
Jawaban: keuangan
79. Untuk melancarkan pelaksanaan logistik agar sampai tepat waktu dengan biaya yang murah dibutuhkan suatu sistem angkutan ….
Jawaban: multimoda
80. Pergerakan produk merupakan proses logistik yang bersifat ….
Jawaban: dinamis
81. Transportasi darat disebut juga….
Jawaban: in-land transportation
82. Transportasi jalan raya disebut juga….
Jawaban: rail road
83. Transportasi laut disebut juga…
Jawaban: sea freight
84. Nama lain Transportasi udara adalah….
Jawaban: air freight
85. …. merupakan proses perencanaan, pelaksanaan, pengontrolan,
aliran biaya yang efektif, penempatan raw material, proses inventory,
barang jadi serta informasi yang berhubungan dari titik asal kepada
titik pemakai untuk tujuan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
Jawaban: logistik
Demikian Contoh soal dan kunci jawaban Prakarya dan Kewirausahaan Kelas 10 Semester 1 Kurikulum2013.
Contoh
soal untuk siswa SMA/SMK/MAK/Sederajat yaitu tentang Kerajinan dengan
inspirasi budaya non benda. soal essay/uraian Prakarya kelas 10 dengan
kunci jawaban serta pembahasan.